WahanaNews.co | Conor McGregor tampaknya tak perlu meratapi kekalahannya dari
Dustin Poirier dalam ajang UFC 257 di Fight Island, Minggu (24/1/2021).
Hal itu menyusul bayaran fantastis
yang diterima petarung asal Irlandia pada laga tersebut.
Baca Juga:
PLN UID Jakarta Raya dan Kementerian ESDM Inspeksi SPKLU di Rest Area Jalur Mudik
Diwartakan Sportbible, McGregor dilaporkan menghasilkan 40 ribu poundsterling
atau setara Rp 770,5 juta per detik dari laga melawan Poirier.
Hitungan itu didapat dari bayaran yang
didapat McGregor saat melawan Poirier, yakni sebesar 18 juta pounds atau sekitar
Rp 346 miliar, termasuk pay-per-view
(PPV).
Dengan pertarungan melawan Poirier
yang berlangsung 452 detik atau 7:32 menit, maka McGregor setidaknya
menghasilkan 2,4 juta pounds per menit (Rp 46 miliar) atau 40 ribu pounds (Rp
770 miliar) per detiknya.
Baca Juga:
Cerita Jeka Saragih Setelah Berkompetisi di UFC, Kini Punya Banyak Pelatih
Sebelum pertarungan melawan Poirier,
McGregor dilaporkan telah menghasilkan hingga USD 45 juta (Rp 633 miliar)
sepanjang kariernya di UFC. Angka itu belum termasuk PPV.
Di luar octagon, McGregor terkenal
sebagai petarung perlente.
Ia kerap memamerkan barang-barang
mewahnya, termasuk yacht yang digunakannya untuk datang ke Abu Dhabi.