WahanaNews.co | Gelandang serang Timnas U-23 Thailand, Ekanit Panya, menjadi top skor SEA Games 2021 untuk sementara ini.
Sejauh ini, Ekanit Panya menjadi satu-satunya pemain yang telah mengoleksi dua gol di SEA Games 2021.
Baca Juga:
Jelang FIBA Asia Cup 2022, Milos Pejic Gantikan Rajko Toroman Tangani Timnas Indonesia
Dua gol Ekanit Panya hadir saat Thailand membuat Singapura babak belur 0-5 di Stadion Thien Truong pada laga kedua Grup B SEA Games 2021, Senin (9/5/2022) malam WIB.
Adapun torehan Thailand lainnya hadir berkat aksi Benjamin Davis, gol bunuh diri Harhys Stewart, dan gol Korawich Tasa.
Hasil ini sekaligus menandakan kebangkitan Thailand.
Baca Juga:
Pebasket Indonesia Berdarah Batak Ini Berpeluang Tembus NBA
Sebelumnya, tim berjuluk Gajah Perang itu dibekuk Malaysia 1-2 pada laga pertama.
Thailand pun melesat dan kini memuncaki klasemen Grup B SEA Games 2021 dengan raihan tiga poin.
Perolehan itu identik dengan Malaysia dan Kamboja yang baru bermain satu kali.
Thailand berhak di puncak karena unggul selisih gol.
Sementara itu, para pemain Timnas U-23 Indonesia belum mencatatkan namanya sebagai pencetak gol di SEA Games 2021.
Pasalnya, Garuda Muda takluk 0-3 dari Vietnam pada laga perdana Grup A.
Pasukan Shin Tae-yong berpeluang membuka keran gol saat bersua dengan Timor Leste pada laga kedua Grup A.
Pertandingan Indonesia vs Timor Leste dijadwalkan berlangsung di Stadion Viet Tri pada Selasa (10/5/2022) malam WIB.
Top Skor SEA Games 2021:
2 gol - Ekanit Panya (Thailand)
1 gol - Benjamin Davis (Thailand), Korawich Tasa (Thailand), Patrik Gustavsson (Thailand), Sieng Chanthea (Kamboja), Ky Rina (Kamboja), Im Somoun (Kamboja), Aung Wuuna Soe (Myanmar), Htet Phyo Wai (Myanmar), Win Naing Tun (Myanmar), Nguyen Tien Linh (Vietnam), Do Hung Dung (Vietnam), Le Van Do (Vietnam), Danial Asri (Malaysia), Nur Azfar (Malaysia). [gun]