WahanaNews.co | Atletico Madrid mampu meneruskan momentum positif pada laga lanjutan pekan ke-14 La Liga Spanyol 2021-22. Bertandang ke markas Cadiz, Atletico meraup kemenangan meyakinkan dengan skor akhir 4-1 di Estadio Nuevo Mirandilla, Senin (29/11/2021) dinihari WIB.
Sejatinya, Cadiz sukses menahan imbang Atletico tanpa gol di sepanjang 45 menit pertama. Namun setelah turun minum, Los Colchoneros ngebut tidak terhentikan.
Baca Juga:
Barca Mengalah, Atletico Madrid Bisa Tebus Griezmann dengan Murah Meriah
Tiga gol pertama dicetak Atletico melalui Thomas Lemar, Antoine Griezmann, dan Angel Correa. Cadiz menciptakan gol balasan setelah diuntungkan karena Jan Oblak membuat gol bunuh diri. Matheus Cunha memastikan Atletico pulang dengan angka penuh setelah mengemas gol di menit-menit akhir waktu normal.
Tampil di depan ribuan pendukungnya, Cadiz langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Ketika pertandingan baru berjalan 20 detik, Anthony Lozano mampu menerobos kotak penalti Atletico. Akan tetapi, Marcos Llorente mampu menghentikannya dan mengamankan gawang Los Rojiblancos.
Atletico terus tampil tertekan selama 15 menit pertama. Untungnya, Atletico mampu menunjukan bertahan dengan cukup baik sehingga sulit ditembus.
Baca Juga:
Hasil Lengkap dan Jadwal Liga Champions
Setelah sempat tertekan, Atletico mampu mengembangkan permainannya dan meruntuhkan dominasi Cadiz di babak pertama. Beberapa peluang emas bisa didapatkan, tetapi tim tamu belum mampu untuk mencetak gol.
Hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol tercipta untuk kedua tim. Skor 0-0 pun bertahan hingga waktu turun minum tiba.
Setelah pertandingan berakhir sama kuat tanpa gol di paruh pertama, Cadiz meningkatkan serangannya. Di awal babak kedua, tim tuan rumah menciptakan peluang terbaiknya.