WahanaNews.co, Jakarta - Sebagai aplikasi pesan instan yang sangat populer di seluruh dunia, WhatsApp terus berupaya meningkatkan pengalaman penggunanya dengan mengembangkan berbagai fitur baru.
Kabar terbaru mengenai WhatsApp adalah bahwa mereka sedang mempersiapkan sejumlah fitur yang didasarkan pada kecerdasan buatan (Artificial Intelligence atau AI).
Baca Juga:
Nekat Curi HP dalam Jok Motor, Penjual Tiket Kapal di Gunungsitoli Diringkus Polisi
Fitur-fitur inovatif ini diumumkan langsung oleh CEO Meta, Mark Zuckerberg, dalam acara Meta Connect 2023, belum lama ini.
Menurut informasi yang disampaikan di laman Blog WhatsApp, Meta telah mengumumkan beberapa fitur dan produk AI yang akan segera dapat dinikmati oleh pengguna WhatsApp.
“Kami terinspirasi dari berbagai kemungkinan yang dapat dilakukan oleh AI Generatif, dan bagaimana AI ini dapat membantu orang-orang menjadi lebih kreatif, produktif, dan terhibur hanya dengan berkirim pesan,” begitu keterangan yang tertulis dalam Blog WhatsApp.
Baca Juga:
Smartphone Panas Saat Diisi Daya? Ini 4 Cara Jitu Mengatasinya!
“Dengan banyaknya percakapan yang dilakukan di WhatsApp, kami ingin membantu orang-orang di seluruh dunia mengakses teknologi yang sedang berkembang ini,” lanjutnya.
Dalam postingan di Blog WhatsApp, disebutkan bahwa Meta akan menghadirkan tiga layanan AI baru.
Beberapa pengguna sudah dapat menguji fitur WhatsApp terbaru yang menggunakan kecerdasan buatan ini saat berkomunikasi dengan teman, keluarga, atau orang terdekat.