WahanaNews.co, Jakarta - Xiaomi 14T Series yang beranggotakan Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro resmi dirilis di Indonesia pada Selasa (1/10). Ponsel semi-flagship ini dibanderol mulai Rp6,499 juta.
"Hari ini kami dengan bangga mengumumkan Xiaomi 14T Series diluncurkan di Indonesia," ujar Country Director Xiaomi Indonesia Wentao Zhao dalam acara peluncuran di Jakarta Selatan, Selasa (1/10).
Baca Juga:
Polda Sumut Raih Penghargaan Terbaik Kompolnas Awards 2024
Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro memiliki perbedaan mendasar pada bagian desain belakang. Varian Pro hadir dengan punggung agak melengkung, sedangkan varian non-pro hadir dengan punggung ponsel flat.
Pada bagian mesin, Xiaomi 14T membawa chipset MediaTek Dimensity 8300-Ultra, sedangkan Xiaomi 14T Pro membawa chipset MediaTek Dimensity 9300+.
Keduanya sama-sama membawa baterai 5.000 mAh, tetapi Xiaomi 14T dibekali dengan pengisian daya 67W Hypercharge, sedangkan varian Pro diberi pengisian daya 120W Hypercharge. Varian Pro diklaim bisa mengisi 0-100 persen hanya dalam waktu 19 menit.
Baca Juga:
Pemda Paluta Dapatkan Penghargaan Pelayanan Kesehatan dari LAFKI
Ponsel semi-flagship dari Xiaomi ini kembali berkolaborasi dengan Leica seperti generasi sebelumnya. Kedua ponsel sama-sama hadir dengan sistem triple camera, yakni kamera utama 50MP, kamera telephoto 50MP, serta kamera ultrawide 12MP.
Xiaomi 14T Pro dibekali dengan lima focal lengths dan sensor Light Fusion 900, sementara Xiaomi 14T menggunakan sensor Sony IMX906 dengan empat focal lengths.
Sistem fotografi pada Xiaomi 14T Series membawa teknologi Light Fusion dan dukungan Xiaomi AISP yang diklaim membuat hasil fotografi malam lebih tajam dengan warna yang lebih hidup.
Rasanya tak lengkap jika tidak menghadirkan AI di ponsel keluaran 2024. Xiaomi 14T Series dilengkapi teknologi yang mereka sebut Advanced AI.
Fitur yang dibawa Advanced AI di antaranya Circle to Search kolaborasi dengan Google; AI Image Editing yang mencakup AI Eraser Pro dan AI Image Expansion; AI Film untuk pembuatan video sinematik; dan AI Portrait untuk membuat avatar unik.
Untuk produktivitas, ponsel ini juga memberikan fitur AI Notes dan AI Recorder untuk pengelolaan catatan dan rekaman.
Pada bagian layar, Xiaomi 14T Series membawa layar AMOLED 6,67 inci dengan refresh rate hingga 144Hz dengan kecerahan puncak 4.000 nits. Untuk ketahanannya, ponsel ini sudah mendapatkan sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan air dan debu.
Xiaomi 14T Series hadir dengan opsi warna abu-abu dan hitam dengan opsi memori 12/256GB dan 12/512GB.
Berikut harga Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro
Xiaomi 14T
- 12/256GB: Rp6,499 juta
- 12/512GB: Rp6,999 juta
Xiaomi 14T Pro
- 12/256GB: Rp8,499 juta
- 12/512GB: Rp8,999 juta.
[Redaktur: Alpredo Gultom]