Melansir Medicalnewstoday, minyak zaitun mengandung nutrisi yang baik untuk kesehatan rambut dan kulit kepala, seperti asam omega-3, vitamin A, C, D, E, K, asam lemak tak jenuh, asam miristat, asam arakidat, asam lemak esensial, zat besi, dan kalsium
Dengan kandungannya tersebut, minyak zaitun tak hanya dapat membantu menebalkan rambut tetapi juga dapat melembutkan dan melembapkan area kulit kepala yang kering.
Baca Juga:
Ingin Cegah Kulit Kering dan Dehidrasi di Musim Panas? Yuk Simak Tips Berikut!
Adapun cara menggunakannya adalah oleskan ke area kepala dan pijat dengan lembut. Kemudian diamkan sekitar 30-45 menit. Setelah itu cuci bersih dengan sampo. Anda bisa melakukannya setiap sebelum keramas.
2. Lidah buaya
Lidah buaya memiliki berbagai manfaat kesehatan untuk kulit kepala dan rambut. Tanaman yang satu ini dapat memperkuat rambut dan menebalkan rambut dari waktu ke waktu.
Baca Juga:
7 Bahan Alami yang Bisa Dijadikan Pembasmi Hama
Caranya dengan memijat kepala dengan gel lidah buaya. Kemudian diamkan selama 30 menit. Lalu cuci hingga bersih dengan sampo. Anda dapat melakukan perawatan ini sebanyal 1-2 kali semiggu.
3. Minyak kelapa
Minyak kelapa dapat menyerap ke dalam helaian rambut dan mencegah terjadinya kerusakan atau ujung bercabang pada rambut. Tak hanya mencegah kerusakan, minyak kelapa juga dapat menebalkan rambut dan merangsang pertumbuhannya.