WahanaNews.co | Malam pergantian tahun seringkali dirayakan dengan membakar jagung atau daging di halaman rumah bersama keluarga.
Tentu saja, alat panggang atau grill sangat dibutuhkan.
Baca Juga:
Maruli Siahaan Hadiri Bona Taon Punguan Pomparan Tuan Mauli Dohot Boruna Medan 2025
Akan tetapi, kerap kali makanan menempel di alat grill, sehingga sulit untuk dibalik dan bahkan menjadi gosong.
Dikutip dari Lifehacker Australia, Sabtu (31/12/2022), untuk menghindari kemungkinan makanan menempel di kisi-kisi grill, Anda hanya perlu melapisinya dengan benar.
Haruskah melapisi makanan atau kisi-kisi alat grill dengan minyak?
Baca Juga:
Perayaan Imlek, Ini Barang Wajib yang Dipercaya Membawa Rezeki
Menurut Meathead Goldwyn dari AmazingRibs.com, Anda perlu melapisi makanan dengan minyak sebelum dipanggang di alat grill.
Ada beberapa alasan meminyaki makanan masuk akal.
Menyemprotkan minyak dari kaleng aerosol ke alat grill yang panas adalah ide yang buruk, karena tetesan kecil itu sangat mudah menguap.