WahanaNews.co | Netizen dihebohkan hoaks meninggalnya desainer busana Ivan Gunawan. Eh, Ivan malah terharu. Ternyata, ini lantaran banyak rekan-rekan artis ikut geram dirinya jadi korban hoaks.
"Ya Allah dari postingan ini positif nya gue bersyukur banget begitu banyak yang masih sayang dan perhatian sama gue," tulis Ivan Gunawan di Instagram, Selasa (21/9/2021).
Baca Juga:
Menteri Perdagangan Tampung Keluhan Disaners Terkait Mahalnya Harga kain di Indonesia
Kabar Ivan Gunawan meninggal dunia mencuat lewat sebuah akun YouTube. Judul dan narasi yang ditulis menggiring opini kalau Igun, sapaan akrabnya, telah meninggal dunia.
Igun juga berharap apa yang menimpanya ini bisa jadi pelajaran bagi semua orang bahwa mencari duit harus tetap di jalur yang benar, bukan dengan membuat hoaks.
"Semoga ini pelajaran buat siapain termasuk saya agar kita kerja dan cari uang lah dengan cara yang bener," ungkapnya.
Baca Juga:
PN Jaksel Tolak Gugatan Perdata Pengembalian Dana Korban DNA Pro
Akun tersebut membuat judul 'Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, kabar duka datang dari Ivan Gunawan. Kepergiannya mendadak, masih tak percaya sumpah enggak menyangka secepat ini'.
Untuk memperkuat narasi, berita hoax itu juga dilengkapi foto kolase Ivan Gunawan sedang terbaring di kasur dan gundukan tanah makam baru.
Alih-alih marah, Ivan Gunawan mendoakan pembuat dan penyebar hoaks tersebut.
"Nikmat rasanya bisa bantuin Orang lain mencari rejeki. Dari judul ajah kalian dah cuan Yahh. Kalian yang punya akun biar sehat yah ... umur panjang," tulis Ivan Gunawan di caption.
Sederet artis ramai-ramai mampir di kolom komentar. Mereka mendoakan Igun sekaligus mengutuk perbuatan pembuat hoaks. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.