WahanaNews.co, Jakarta - Informasi terkini menunjukkan bahwa penduduk Indonesia mengalami ketergantungan luar biasa pada perangkat HP.
Sekali lagi, warga Indonesia menduduki peringkat pertama dalam hal durasi waktu yang dihabiskan untuk menggunakan layar HP.
Baca Juga:
Begini cara Untuk Menyembunyikan Konten Pribadi di Ponsel
Dalam laporan State of Mobile 2024 yang dikeluarkan oleh Data AI, warga Indonesia mencatatkan diri sebagai pengguna dengan waktu terlama dalam menggunakan perangkat mobile seperti HP dan tablet pada tahun 2023, dengan rata-rata 6,05 jam setiap hari.
Warga Indonesia menjadi satu-satunya kelompok masyarakat yang menghabiskan waktu lebih dari 6 jam setiap hari untuk berinteraksi dengan perangkat HP.
Di peringkat kedua, warga Thailand hanya menggunakan waktu 5,64 jam setiap hari, sementara Argentina berada di posisi ketiga dengan rata-rata 5,33 jam per hari.
Baca Juga:
Waspada! 82% Serangan Phishing Kini Targetkan Ponsel, Ini Bahayanya
Ketergantungan masyarakat Indonesia pada HP sebenarnya mengalami sedikit penurunan jika dibandingkan dengan tahun 2022.
Pada tahun 2022, warga Indonesia menghabiskan waktu hingga 6,14 jam per hari untuk melihat layar HP dan tablet.
Selain itu, Indonesia juga menempati peringkat tinggi dalam hal mengunduh aplikasi.