WahanaNews.co | Benarkah kedewasaan seseorang dapat di ukur dari tambahnya usia? Mungkin bagi sebagian orang iya. Akan tetapi, perlu didalami lebih lanjut, bahwa kedewasaan seseorang tidak bisa begitu saja di ukur oleh usia, akan tetapi dari kemampuan untuk memiliki pola pikir yang matang dan mampu mengontrol emosinya.
Lantas, bagaimana tanda jika bahwa kalau pola pikir sudah dewasa?
Baca Juga:
8 Tips Meningkatkan Kedewasaan Diri, Jaga Komitmen hingga Akui Kesalahan
1. Bisa Memilah mana yang baik dan yang buruk
Memilah mana yang baik dan yang buruk adalah pilihan dalam hidup kamu. Ketika kamu sudah dewasa, pilihan yang baik adalah bentuk kesadaran pola pikir yang benar, baik dalam pergaulan, pekerjaan dan hal lainnya.
2. Berpikir sebelum bertindak
Baca Juga:
3 Tanda yang Menunjukkan Kamu Perlu Istirahat dari Media Sosial, Apa Saja?
Kedewasaan kamu akan matang apabila kamu mampu mengendalikan diri saat menyikapi berbagai hal. Kamu akan banyak berpikir mengenai solusi dan tidak merugikan orang lain.
3. Berbesar hati bila dikritik
Menerima kritikan memang tidak mudah di terima, akan tetapi hal inilah yang dapat kita jadikan pedoman dalam hidup terutama ketika dalam meniti karir ataupun cita-cita tentu akan banyak sekali akan kritikan yang akan kita terima. Hal semacam inilah yang perlu kita ingat, bahwa kritik merupakan bentuk untuk intropeksi diri.