WahanaNews.co | Bonge, salah satu yang mempopulerkan Citayam Fashion Week di kawasan Dukuh Atas, Jakarta, menjadi sorotan dengan kisah sedihnya putus sekolah.
Tak hanya itu, bocah jalanan tersebut memberi tanggapan dengan bijak yang membuat netizen membandingkan dengan kelakuan Jeje Slebew.
Baca Juga:
Tren Citayam Fashion Week Semakin Meredup
Dalam unggahan di akun Instagram Lambegosiip, nampak video singkat Bonge saat hadir di salah satu program tvOne.
Bonge hadir dengan ciri khasnya memakai topi dan mulai menceritakan keinginan dan niat terpendamnya.
"Bonge mau ngelanjutin sekolah dari kelas 3 aja," ujar Bonge polos, dikutip Rabu (27/7/2022).
Baca Juga:
Habis “Citayam Fashion Week”, Terbitlah “Cuan Thick at Runaway”
Host program televisi itu lantas mempertanyakan keinginan Bonge untuk bisa kembali menempuh pendidikan.
Rupanya, alasan Bonge memiliki niat tersebut lantaran dulu terpaksa harus putus sekolah dan menjadi anak jalanan untuk biaya hidup.
"Bonge tuh nggak pernah ketemu keluarga juga ya. Soalnya kan ayahnya meninggal dari Bonge 3 bulan. Akhirnya orangtua Bonge nggak punya biaya, jadinya Bonge maksain buat keluar dari sekolah. Akhirnya Bonge ngamen (buat nafkah ke orangtua)," tuturnya dengan suara pelan dan tertata.