WahanaNews.co | Bahagia merupakan hak setiap orang. Sayangnya, sering kali yang menjadi penghalang bahagia adalah diri kamu sendiri.
Lalu, apa saja hal-hal yang dapat menghalangi kebahagiaan? Berikut akan diulas beberapa sikap yang mesti kamu singkirkan bila ingin hidup lebih bahagia. Mari disimak!
Baca Juga:
5 Drakor yang Cocok Ditonton saat Memasuki Fase Quarter Life Crisis, Yuk Simak!
1. Keinginan supaya semua hal bisa kamu kendalikan
Hati-hati, lho, sikap ingin mengendalikan semua hal bisa membuatmu kamu stres. Mesti disadari bahwa kamu hanyalah manusia biasa yang punya kelemahan. Sehingga, ada banyak hal yang kadang berada di luar kendali dan mau gak mau harus kamu terima.
Sebagai contoh, kamu sudah belajar mati-matian untuk bisa diterima di perguruan tinggi pilihan. Namun, apa daya ternyata gak lolos juga. Supaya kekecewaan gak sampai membuatmu terus-terusan muram, maka harus ikhlas menerimanya.
Baca Juga:
Kenali 6 Kepribadian Berikut Sebelum Memilih Pekerjaan
Sebagai manusia kita hanya diwajibkan berusaha. Urusan hasilnya, itu semata-mata kehendak Tuhan.
2. Sikap merasa paling benar
Kamu mungkin memang pintar serta punya wawasan luas. Meski begitu, bukan berarti kamu akan selalu benar, lho. Setiap orang, sepintar apa pun pasti punya peluang untuk berbuat salah.