Berbeda dari sekadar jumpscare, "Petak Umpet" membangun atmosfer mencekam dengan latar rumah tua serta elemen mitos urban yang akrab bagi masyarakat Indonesia.
Dengan perpaduan unsur tradisional dan narasi modern, film ini cocok bagi penggemar horor lokal. Film ini akan tayang di Netflix pada 4 April 2025.
Baca Juga:
Pangeran Harry Garap Serial Netflix Olahraga Polo di Florida
2. Havoc
Tom Hardy kembali beraksi dalam "Havoc", sebuah film penuh aksi dan intrik kriminal. Ia berperan sebagai seorang detektif yang terjebak dalam dunia kriminal setelah operasi narkoba yang gagal.
Terlibat dalam permainan politik kotor, ia harus menyelamatkan anak seorang politisi sekaligus membersihkan namanya.
Baca Juga:
Ruy Iskandar, Aktor Berdarah Betawi Main di Series Avatar: The Last Airbender
Dipenuhi adegan laga brutal serta koreografi pertarungan yang realistis, "Havoc" menawarkan pengalaman menonton yang penuh ketegangan. Film ini akan tayang di Netflix pada 25 April 2025.
3. Bullet Train Explosion
Diadaptasi dari film klasik Jepang tahun 1975, "Bullet Train Explosion" menyuguhkan ketegangan tanpa henti.