Bakat matematika dirinya diminta sang atasan untuk dipublikasikan kepada para profesor di Inggris.
Dalam sinopsis The Man Who Knew Infinity, salah seorang profesor dari Trinity College, Cambridge, Inggris yaitu G.H Hardy (Jeremy Irons), merespons positif karya Ramanujan.
Baca Juga:
Prilly Latuconsina Angkat Isu Kesehatan Mental Lewat Film 'Bolehkah Sekali Saja Kumenangis'
G.H Hardy merupakan ahli matematika di Cambridge Institute dan mengundang Ramanujan ke Inggris untuk menguji hasil penemuannya itu.
Tapi, perjalanan sebelum ke Inggris cukup sulit karena ditentang oleh ibunya. Beruntung sang istri yaitu Janaki (Devika Bhise) memberi dukungan penuh dan ia pun bisa bertolak ke Inggris.
Meski berat harus berpisah jarak dengan istrinya, Ramanujan percaya bahwa dirinya akan segera kembali memperbaiki keadaan serta tetap berkomunikasi lewat surat-surat kiriman.
Baca Juga:
CJ ENM, Lifelike Pictures, BASE Entertainment Kolaborasi Adaptasi "My Annoying Brother"
Selain rasa senang karena berhasil menapaki kaki di Inggris, Ramanujan harus banyak beradaptasi dengan keadaan yang tidak mulus.
Perbedaan etnis, budaya, agama, dan lainnya seringkali membuat ia merasa terpuruk. Namun, dirinya dikuatkan dengan impiannya yang besar.
Perlahan tapi pasti Ramanujan terus dibimbing oleh Profesor Hardy sampai karyanya layak dipublikasikan dan berhasil mendapat beasiswa.