WhatsApp dilaporkan tengah memeriksa ulang fitur terbaru itu, kemungkinan tak hanya akan menampilkan foto di notifikasi, melainkan ada beberapa poin yang akan diperbarui.
Aplikasi chat milik Meta ini cenderung memperkenalkan banyak opsi tambahan untuk menawarkan kemampuan yang lebih banyak kepada pelanggan.
Baca Juga:
Simak Cara Kembalikan Chat WA yang Tak Sengaja Terhapus
Dari fitur yang menyertakan reaksi pesan dengan emoji, mempercepat pesan suara, hingga memberi batas waktu baru untuk menghapus pesan.
Platform ini terus diperbarui fiturnya, dengan harapan akan sangat berguna bagi pelanggan.
Nantinya akan hadir juga fitur reaksi pesan menggunakan emoji. Fitur yang sama yang tersemat di Instagram dan Facebook Messenger. Pengguna tidak perlu mengetik untuk membalas pesan, Namun bisa memberi reaksi pakai emoji.
Baca Juga:
Simak Cara Mencegah Dimasukkan ke Grup WhatsApp Sembarangan
Dengan diluncurkanya fitur muncul foto dalam notifikasi, pengguna dapat menyesuaikan foto profil grup dengan stiker atau emoji.
Diketahui, WhatsApp beta disebut memiliki iklan di dalam aplikasi, untuk menghasilkan uang melalui aplikasi ini. [bay]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.