WahanaNews.co, Ciamis - Dengan berakhirnya periode kepengurusan KAMMI Daerah Ciamis masa jihad 2022-2023, maka diperlukan estafet kepengurusan baru yang akan melanjutkan pergerakan Dakwah KAMMI.
Kepengurusan M Rijal W. Muharram, M.Pd mewakili Ketua Umum Pengurus Pusat KAMMI Zaky A Rivai, S.H.I, M.H secara resmi melantik Pengurus KAMMI Daerah Ciamis yang bertempat di Aula DPRD Ciamis dengan mengusung tema "KAMMI Berkarya, Berbudaya dan Ber Kesatuan".
Baca Juga:
Kekeringan Mengancam, Bupati Ciamis Ajak Masyarakat untuk Hemat Air dan Berdoa Bersama
Dalam pelantikan tersebut dihadiri oleh Wakil Sekjen PW KAMMI Jabar, Asisten Daerah (Asda) III, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, Kepala Disbudparpora Kabupaten Ciamis, Kapolres Kabupaten Ciamis, IPRMA Ciamis, Hima Persis, HMI Cabang Ciamis, PMII Cabang Ciamis, Kohati Cabang Ciamis, dan LDK DDJ. Pelantikan KAMMI Daerah Ciamis berjalan dengan lancar dan penuh khidmat.
"Sebagai manusia kita itu tidak hanya hidup, tapi harus bergerak. Semua manusia itu hidup namun tidak semuanya melakukan pergerakan. Maka dari itu kita harus bisa selalu memberikan sumbang sih pemikiran untuk pemerintah agar bisa bermanfaat untuk masyarakat," ujar Rizal.
KAMMI hadir, lanjut Rizal, sebagai wadah pergerakan menjadi pelopor bagi mahasiswa muslim Indonesia. KAMMI Daerah Ciamis juga menaungi dua Komisariat yaitu KAMMI Komisariat Al-Fath (Universitas Galuh) dan KAMMI Komisariat Darussalam (Institut Agama Islam Darussalam).
Baca Juga:
Aksi Solidaritas Kasus KY Tidak Kunjung Terungkap, KAMMI Jambi Nilai Penanganan Lambat dan Tidak Serius
Bahkan, KAMMI juga bersinergi bersama dengan Cipayung Plus yang menjadi wadah pergerakan bagi HMI, PMII, KAMMI, IMM, dan GMNI untuk bergerak menjayakan Indonesia 2045.
"Sebagai seorang mahasiswa dan Kader KAMMI kita harus menjalin silaturahmi dengan berbagai elemen masyarakat seperti dinas-dinas atau Cipayung Plus," ungkapnya.
Rizal juga menerangkan, dalam bergerak tidak bisa untuk sendirian. Melainkan harus ada relasi dan jaringan yang luas. Agar satu sama lain dapat saling bersinergi untuk Ciamis yang Harmonis.