WAHANANEWS.CO, Kepulauan Yapen - Kecelakaan melibatkan Pesawat Trigana Air terjadi di Bandara Kamanap, Distrik Kosiwo, Kabupaten Kepulauan Yapen, Papua, pada Senin (9/9/2024).
Pesawat tersebut diduga membawa rombongan pejabat dari Papua.
Baca Juga:
Polres Yapen Olah TKP Tergelincinrya Pesawat Trigana Air
Menurut informasi yang dihimpun, pesawat tergelincir saat akan lepas landas dari Bandara Kamanap dengan tujuan Kota Jayapura.
"Trigana Air ATR42-509 PKYSP tergelincir saat akan take off menuju Jayapura. 42 penumpang beserta 6 awak kabin berhasil selamat, dan sementara ini tidak ada laporan cedera," tulis akun @GerryS.
Tim gabungan, termasuk petugas medis dan bandara, segera mengevakuasi rombongan tersebut ke rumah jabatan Bupati Kepulauan Yapen.
Baca Juga:
Insiden Pesawat Tergelincir di Bandara Stevanus Rumbewas Serui, Pihak Trigana Air: 42 Penumpang Selamat
Hingga berita ini dibuat, belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait mengenai kondisi para penumpang atau jumlah penumpang dalam insiden tersebut.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.