WahanaNews.co | Petani yang hilang di Sungai Batu Roke, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, akhirnya telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, Jumat (17/2/2023) sekitar pukul 11.56 WIB.
Korban yang bernama Maman Hermana (73) ditemukan Tim SAR Gabungan dalam posisi tersangkut di bebatuan sekitar 2,5 KM dari tempat ia terjatuh.
Baca Juga:
Elemen Petani dan Koalisi Masyarakat Sipil Pro-Demokrasi Deklarasi Dukung Ono Surono di Pilkada Jabar
“Sekitar pukul 12.15 WIB korban dievakuasi dan langsung dibawa ke rumah duka menggunakan ambulans PMI Kabupaten Ciamis,” ujar Komandan Tim Rescue Pos SAR Tasikmalaya, Roni, Jumat (17/2/2023).
Sebelumnya, korban yang merupakan warga Dusun Caringin RT 28 RW 13, Desa Cibereum, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis dilaporkan terjatuh dan tenggelam di Sungai Batu Roke pada Rabu (15/2/2023) kemarin.
Berdasarkan laporan dari keluarga, Korban berangkat ke sawah pada pukul 15.00 WIB dan biasa kembali ke rumah pada pukul 17.00 WIB.
Baca Juga:
Kemensos Bantu Kursi Roda Adaptif bagi Penyandang Cerebral Palsy di Ciamis
Sementara itu, dengan telah ditemukannya korban, selanjutnya pada Pukul 13.25 WIB operasi SAR dihentikan dan seluruh unsur SAR Kembali ke satuannya masing masing.
Unsur SAR yang terlibat antara lain Basarnas Pos SAR Tasikmalaya, BPBD Kabupaten Ciamis, Polsek Panjalu, Koramil Panjalu, Tagana Kabupaten Ciamis, PMI Kabupaten Ciamis, Relawan Gamapala, Mafaka, aparat desa dan warga setempat. [sdy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.