WahanaNews.co | Bandara Halim Perdanakusuma ditutup sementara, terhitung dari tanggal 26 Januari 2022. Penerbangan dialihkan ke 5 bandara dan salah satunya adalah Bandara Kertajati.
Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka menjadi 1 dari 5 bandara yang menerima perpindahan operasional penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma yang ditutup dalam rangka revitalisasi.
Baca Juga:
Mulai Beroperasi, Jalan Tol Cisumdawu Siap Dukung Operasional Bandara Kertajati
Meski jadi salah satu bandara yang menerima limpahan penerbangan dari Halim Perdanakusuma, namun aktivitas di Bandara Kertajati Majalengka pada Rabu (26/1/2022) belum mengalami peningkatan.
VP Komersial dan Teknik BIJB Kertajati Ari Widodo mengatakan untuk saat ini belum ada permintaan dari maskapai manapun terkait perpindahan penerbangan tersebut.
"Sampai sekarang belum ada permintaan perpindahan dari Halim, termasuk maskapai mana saja dan rute ke mana saja belum ada," kata Ari saat dihubungi detikcom melalui sambungan telepon.
Baca Juga:
Jokowi Apresiasi Peningkatan Aktivitas di Bandara Internasional Kertajati
Meski begitu menurut Ari Bandara Kertajati telah siap 100 persen untuk menerima perpindahan penerbangan dari Halim Perdanakusuma yang direvitalisasi selama 3,5 bulan ke depan.
"Kalau Kertajati selalu siap membantu untuk menerima perpindahan penerbangan apapun baik komersil, kargo ataupun parkir. Secara prinsip sudah siap fasilitas siap peralatan siap," jelasnya.
"Di hari pertama ini aktivitas masih penerbangan kargo belum ada yang dari Halim," ujarnya menambahkan.