WahanaNews.co | Bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat segera beroperasi.
Bandara ini nantinya melayani penerbangan umrah secara perdana pada November 2022 mendatang.
Baca Juga:
Mulai Beroperasi, Jalan Tol Cisumdawu Siap Dukung Operasional Bandara Kertajati
Jelang beroperasi, Bandara Kertajati melakukan sejumlah persiapan baik operasi maupun teknik.
Pelaksana tugas (Plt) EGM Bandara Kertajati, Nuril Huda mengatakan pihaknya juga sudah berkordinasi baik dengan Direktorat Keamanan Penerbangan maupun otoitas bandara 1 untuk mempersiapkan Bandara Kertajati melayani jemaah umrah pada November 2022.
"Alhamdulillah dari keseluruhan fasilitas maupun pelayanan dan operasi itu semuanya kita sudah laik untuk dapat memberikan pelayanan penerbangan Umrah di Bulan November besok," katanya dikutip dari YouTube Kementerian Perhubungan, Rabu (26/10/2022).
Baca Juga:
Jokowi Apresiasi Peningkatan Aktivitas di Bandara Internasional Kertajati
Kata Nuril, Bandara Kertajati juga mempersiapkan fasilitas mulai dari Custom, Imigration, Quarantine (CIQ) yang sudah stand by on call ditunjang dengan adanya penginapan/hotel, rumah sakit, asrama haji dan berbagai operasional lainnya di dekat bandara.
Lebih lanjut, Nuril mengatakan, fasilitas penginapan dipersiapkan untuk para jemaah yang ingin beristirahat sebelum melakukan penerbangan kembali ke kampung halaman.
"Untuk fasilitas penunjang di sekitar Bandara Kertajati memang saat ini, alhamdulillah sudah ada beberapa hotel bintang 4 yang memang sudah beroperasi dan itu bisa menjadi tempat untuk jemaah beristirahat, yang tidak langsung pulang ke kampung halamannya atau menunggu penerbangan lainnya," ujarnya.