"Sehingga mencapai target maksimal 82,9 juta anak akan menerima program makan siang dan susu gratis pada 2029. Nah, pernyataan saya di bagian ini yang dipotong dan dihilangkan," tambahnya.
Program makan siang dan susu gratis merupakan salah satu dari delapan program hasil terbaik cepat Asta Cita Prabowo-Gibran. Dalam dokumen Asta Cita Prabowo-Gibran, program tersebut menargetkan lebih dari 80 juta penerima manfaat dengan cakupan 100 persen pada 2029.
Baca Juga:
Berani, PWI Undang Paslon Pilkada Kota Depok 2024 Debat Terbuka Program Pembangunan
Prabowo-Gibran janji memberikan makan siang harian kepada siswa prasekolah, SD, SMP, SMA, dan pesantren. Bantuan gizi juga diberikan kepada ibu hamil dan balita di seluruh Indonesia untuk meningkatkan kesehatan dan membantu ekonomi keluarga.
Belakangan, program makan siang dan susu gratis yang digagas Prabowo-Gibran itu kembali ramai dibicarakan di media sosial. Narasi yang beredar menyebut program unggulan Prabowo-Gibran itu baru mulai dilaksanakan pada 2029.
Adapun saat ini Prabowo-Gibran unggul jauh dari dua pasangan calon lainnya di Pilpres 2024 berdasarkan hasil hitung cepat sejumlah lembaga. Rata-rata raupan suara Prabowo-Gibran bahkan menembus lebih dari 57 persen.
Baca Juga:
4 Program Prioritas Prabowo-Gibran, Menkeu Sri Mulyani Lapor DPR
Pilpres 2024 diprediksi berlangsung satu putaran. Sementara itu, penghitungan dan rekapitulasi suara dilakukan KPU mulai 15 Februari hingga 20 Maret 2024.
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.