WahanaNews.co | Sejumlah Kadin Daerah (Kadinda) menyatakan kesiapannya untuk
menyukseskan Munas Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Indonesia, yang
dijadwalkan berlangsung di Kendari, Sulawesi Tenggara, pada 30 Juni 2021.
Ketua Umum Kadinda Banten, Mulyadi
Jayabaya, mengatakan, Munas VIII Kadin tersebut akan
menghadirkan semangat baru.
Baca Juga:
Perseteruan Kadin Memanas Lagi, Pengurus Munaslub Disebut Langgar Aturan
Menurutnya, Hal tersebut sangat
dirasakan oleh para pengurus Kadin di berbagai daerah.
"Pada Munas kali ini, hadir semangat untuk merangkul Kadin-Kadin di daerah. Calon Ketua Umum hadir ke berbagai daerah di
Indonesia, bersilaturahmi, merangkul serta menawarkan gagasan untuk memajukan
Kadin ke depan, mendorong potensi daerah, serta membawa program untuk
mempercepat pemulihan ekonomi nasional," kata Mulyadi Jayabaya, melalui pernyataan resmi, Sabtu (19/6/2021).
Sementara itu, untuk
mendukung kesuksesan penyelenggaraan Munas VIII Kadin, Kadinda Kendari
menyatakan telah membentuk panitia lokal untuk memberikan sambutan terbaik
kepada para peserta.
Baca Juga:
Kadin: Pemimpin Solo Masa Depan Harus Pahami Masalah untuk Kesejahteraan Masyarakat
Termasuk di antaranya dalam penerapan
protokol kesehatan (Prokes) secara ketat.
"Kami telah menyiapkan 3.000
antigen untuk memastikan peserta, delegasi, atau
siapa saja yang hadir di lokasi Munas VIII,
benar-benar sehat, negatif Covid-19," tutur Ketua Umum Kadin Sulawesi
Tenggara, Anton Timbang.
Dia menambahkan, penyiapan aspek
teknis pelaksanaan Munas telah didukung panitia lokal yang berisi 192 orang.
Mereka berbagi tugas, mulai dari
mempersiapkan lokasi pelaksanaan Munas, teknis acara, penginapan, transportasi,
penjemputan peserta, delegasi dan tamu undangan, menyiapkan perlengkapan,
kesehatan, keamanan, kesekretariatan, hingga tim media dan humas.
Kesiapan mendukung kesuksesan Munas
Kadin VIII di Kendari, juga disampaikan Ketua Umum Kadin Bengkulu, Fery Rizal.
Bersama para pengurus Kadinda lainnya,
dia yakin Munas di Kendari akan berjalan lancar, damai dan aman, dengan tetap
menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Hingga saat ini, kata dia, terdapat 25
dari 34 Kadin daerah, yang memberikan dukungan penuh atas pelaksanaan Munas di
Kendari.
Apalagi, terang Fery, pemilihan lokasi
juga telah didasarkan melalui pertimbangan yang matang.
Terutama, karena Kendari memiliki
tingkat persebaran Covid-19 yang relatif rendah.
Ketua
Umum Kadin Riau, Juni Ardianto Rachman, juga menegaskan optimismenya atas
pelaksanaan Munas di Kendari.
Apalagi, jumlah
peserta Munas Kadin yang hadir langsung di lokasi diperkirakan hanya sekitar 250
peserta saja. [dhn]