WahanaNews.co | DAMRI kini menghadirkan layanan transportasi jalur selatan dengan rute perjalanan Yogyakarta – Bogor (PP). Layanan ini akan hadir setiap hari.
Adapun rute ini tersedia dalam layanan kelas Bisnis.
Baca Juga:
DAMRI Hadirkan Transportasi untuk Antar Penari di Ajang Festival Gandrung Sewu 2024
Corporate Secretary DAMRI Chrystian R. M. Pohan mengatakan prioritas DAMRI adalah menyediakan pengalaman perjalanan pelanggan yang mengutamakan kenyamanan, keamanan, dan keselamatan.
"DAMRI menghadirkan alternatif perjalanan dengan harga yang kompetitif untuk menghubungkan wisatawan dan pebisnis sehingga dapat meningkatkan ekonomi daerah melalui kemudahan mobilisasi antarwilayah," kata Pohan.
Perjalanan rute Yogyakarta - Bogor ini akan ditempuh sekitar 13 jam.
Baca Juga:
DAMRI Layani lebih dari 121 Ribu Pengunjung selama Gelaran MotoGP 2024 di Sirkuit Mandalika
Sistem layanannya point to point setiap pukul 12.00 WIB dengan titik keberangkatan awal Pool DAMRI Yogyakarta.
Rute yang dilalui Yogyakarta - Mall Botani Square - Pool DAMRI Cipaku - Bogor. Tarif yang berlaku sebesar Rp200.000 per tiket perjalanan.
Pelanggan dapat melakukan pemesanan tiket secara online melalui DAMRI Apps dan on the spot di titik keberangkatan awal.