WahanaNews.co, Jakarta -Kementerian Perindustrian terus berupaya meningkatkan kemampuan industri kecil dan menengah (IKM) agar bisa memasarkan produk-produk unggulannya ke kancah global. Oleh karena itu, pelaku IKM perlu mengetahui kebutuhan pasar ekspor dan kualitas produk yang diinginkan oleh buyer.
Salah satu upaya yang dilaksanakan oleh Kemenperin adalah berkolaborasi dengan berbagai pihak terkait. “Kami aktif melakukan sinergi dengan berbagai stakeholders, antara lain yaitu Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) melalui program Sentra IKM Desa Devisa,” kata Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka (IKMA) Reni Yanita dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (3/3).
Baca Juga:
Pembangunan Pabrik Baru Daihatsu Perkuat Indonesia Jadi Hub Industri Otomotif Global
Desa Devisa merupakan program pendampingan yang diinisiasi oleh LPEI/Indonesia Eximbank dengan basis community development, yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas masyarakat lokal dan mengembangkan komoditas unggulan desa.
“Program tersebut sejalan dengan salah satu program Ditjen IKMA, yaitu peningkatan kemampuan IKM melalui pendekatan sentra. Program ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan IKM untuk melakukan ekspor sesuai dengan persyaratan, spesifikasi, kebutuhan, dan kualitas yang ditetapkan oleh buyer, sehingga dapat meningkatkan penetrasi IKM ke pasar global,” papar Dirjen IKMA.
Salah satu daerah yang telah ditetapkan oleh LPEI sebagai Desa Devisa dan merupakan sentra unggulan dengan produk potensial untuk memasuki pasar ekspor adalah Desa Temon yang terletak di Kabupaten Pacitan dengan produk Gula Aren. Sentra IKM Desa Devisa tersebut memiliki IKM champion, yaitu CV. Agro Temon Lestari.
Baca Juga:
Konsisten Sokong Pembinaan IKM, Majalah GEMA IKMA Raih PR Indonesia Awards
Saat ini, CV. Agro Temon Lestari telah bermitra dengan 100 orang perajin gula aren setempat yang terhimpun dalam wadah Kelompok Tani Hutan Aren Lestari. Jumlah perajin yang bermitra dengan CV. Agro Temon Lestari juga terus meningkat sejak tahun 2021 yang awalnya hanya berjumlah 20 orang.
Reni menjelaskan, pada tahun 2024 Ditjen IKMA bekerjasama dengan LPEI menyelenggarakan berbagai fasilitasi untuk mendukung peningkatan daya saing produk gula aren di Sentra IKM Desa Devisa tersebut.
Fasilitasi yang dilakukan, yaitu melalui kegiatan pendampingan teknis produksi dan sistem keamanan pangan, serta fasilitasi mesin/peralatan produksi berupa oven, meja sortasi, meja preparasi stainless steel, mesin kristalisator, wajan alumunium, fasilitasi pendukung lainnya.