WahanaNews.co, Jakarta - Di era digital sekarang ini, membuat transaksi online mengalami lonjakan dan juga mendorong masyarakat membeli apa yang mereka butuhkan tanpa harus keluar rumah.
Kondisi tersebut membuat pola belanja masyarakat juga berubah. Dengan mengandalkan belanja daring, gaya konsumsi masyarakat pun juga ikut berubah.
Baca Juga:
Uang Palsu Beredar di E-commerce, Bank Indonesia Buka Suara
Meskipun demikian, masyarakat harus cerdas dalam mengalokasikan dana untuk belanja yang menjadi suatu kewajiban dan juga memilih barang yang prioritas lebih penting daripada harus memaksakan keinginan konsumtif.
Berikut tips belanja cerdas di tengah tren belanja era digital :
1. Berpikir Dua Kali Sebelum Membeli
Baca Juga:
Riset IPSOS: Shopee Unggul dalam Pengalaman Belanja Online Holistik
Berpikir dua kali sebelum membeli merupakan hal penting yang harus kamu lakukan di masa pandemi Covid-19. Berpikir apakah barang tersebut benar dibutuhkan atau hanya keinginan semata saja?
2. Tentukan Anggaran Belanja yang Jelas
Mengatur keuangan dengan ketat akan memberikan kamu sebuah kesempatan untuk menghindari pemborosan dalam keuangan, termasuk ketika berbelanja. Selalu miliki anggaran yang jelas untuk setiap pembelanjaan yang kamu lakukan sehingga pengeluaran bisa tetap dikendalikan dengan baik.
3. Buat dan Patuhi Daftar Belanja
Jika kamu termasuk orang yang suka kebablasan saat berbelanja, ada baiknya untuk selalu membuat daftar belanja prioritas terlebih dahulu. Lihatlah kebutuhan kamu dan catat. Lakukan hal ini saat luang ya agar kamu tenang dan bisa berpikir jernih untuk menyusunnya dengan tepat.
4. Hindari Belanja Tanpa Rencana
Belanja tanpa rencana bisa menjadi musibah dalam keuangan dan hal ini kerap terjadi ketika belanja online. Tidak tanggung-tanggung, belanja tanpa rencana bisa saja menghabiskan banyak uang kamu sekaligus tanpa disadari.
5. Manfaatkan Momen Sale
Inilah momen yang ditunggu-tunggu pastinya bagi kamu yang hobi berbelanja. Manfaatkan momen sale dan diskon yang diberikan toko online dengan sebaik-baiknya tetap selektif ya dan jangan boros.
6. Menghindari Skema belanja online “Beli Sekarang, Bayar Nanti”
Disamping pentingnya membuat daftar belanja, kamu juga harus waspada terhadap ‘beli sekarang, bayar nanti’. Skema belanja online tersebut dapat dengan mudah menghipnotis kamu untuk selalu belanja online, dan tanpa disadari tagihan yang harus dibayarkan menumpuk.
Nah, itu dia beberapa tips belanja cerdas di tengah tren belanja online di masa pandemi ini. Semoga tips-tips di atas dapat bermanfaat.
[Redaktur: JP Sianturi]