2. Pemilihan bibit berkualitas
Pemilihan bibit memegang peranan yang sangat penting terhadap pertumbuhan dan hasil buah tanaman anggur. Oleh sebab itu, pastikan menggunakan bibit anggur yang berkualitas.
Baca Juga:
Prabowo Tinjau Langsung Panen Padi di Merauke
Ciri-ciri bibit berkualitas seperti berasal dari varietas induk yang buah nya banyak, umur pendek, tahan terhadap hama penyakit dan rasa manis. Selain itu, pastikan bibit yang Anda beli memiliki sertifikat keaslian bibit, hal ini untuk menjamin kualitas bibit tersebut.
3. Penanaman
Cara menanam bibit anggur cukup mudah yaitu dengan memasukan bibit ke dalam lubang tanam. Kemudian tutup lubang tanam menggunakan tanah, dan lakukan perawatan secara rutin.
Baca Juga:
Dinas Pertanian Kubu Raya Rencanakan Penanaman Padi 69.462 Ton Tahun 2024
4. Pemupukan
Pertumbuhan tanaman yang baik, harus ditunjang dengan ketersediaan makanan yang cukup. Makanan tanaman anggur didapatkan dari proses pemupukan yang dilakukan berkala sesuai umur tanaman.
Pada fase persiapan lahan tambahkan pupuk dasar berupa pupuk kandang maupun kompos. Sedangkan pada pupuk susulan, gunakan pupuk yang mengandung NPK. Anda juga dapat menggunakan pupuk lain seperti Phonska dan mutiara, sesuai dosis yang dibutuhkan tanaman.