WahanaNews.co | Viral sebuah video menegangkan, detik-detik dua lelaki sedang berhadap-hadapan.
Gambar itu merekam Keduanya sama-sama memegang senjata tajam. Satu pedang dan lainnya memegang celurit.
Baca Juga:
Bupati Jeneponto Ngamuk dan Tantang Lawan Politik Usai Dilantik, Ada Apa?
Entah apa yang mereka bicarakan, tapi dalam video yang terlihat, mereka tampaknya sedang berselisih dan berdebat.
Mengutip dari radarjember.id Video berdurasi 30 detik itu menyebar melalui aplikasi percakapan. Tampak seorang pria berjaket hitam mengenakan kopiah, berdiri menenteng pedang.
Sedangkan lelaki lain yang memakai kaus merah dan bertopi putih memegang sebuah celurit. Dekat dua orang itu, ada dua motor yang terparkir di pinggir jalan.
Baca Juga:
Viral Video Orang Batak dari Jerman, Kecam Jalan Sideak Rusak Akibat Proyek Konstruksi di Samosir
Diketahui lokasi pengambilan video tersebut berada di areal persawahan di jalan raya Desa Wringintelu, Kecamatan Puger, Jember.
Kendati demikian, hingga kini belum diketahui identitas dua orang yang akan duel tersebut. Dan apakah mereka hanya saling gertak atau carok sungguhan, sejauh ini informasinya juga belum jelas.
“Kami masih melakukan penyelidikan,” terang Bripka Ahmad Makmur, Kanitreskrim Polsek Puger, Sabtu (28/5).