WahanaNews.co | Hingga kini pencarian anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz masih terus berlangsung.
Memasuki hari ke-5 pencarian, Emmeril Kahn Mumtadz belum kunjung ditemukan.
Baca Juga:
Swiss Kalahkan Hongaria 3-1 di Grup A Euro 2024
Menyikapi hasil pencarian itu, pihak keluarga mengaku telah mengikhlaskan apapun yang terjadi.
Hal tersebut disampaikan Erwin, kakak Ridwan Kamil sekaligus perwakilan keluarga pada Selasa, 31 Mei 2022.
“Dari pihak keluarga sudah ikhlas apapun yang nanti jadi takdir dari Eril,” kata Erwin seperti dikutip dari keterangan resmi Biro Administrasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat.
Menurut Erwin, keluarga besar Ridwan Kamil telah berkonsultasi dengan beberapa ulama untuk mempersiapkan berbagai hal sesuai dengan syariat Islam.
Baca Juga:
Prestasi Gemilang: Lanny Tria/Ribka Juara Ganda Putri di Swiss Open 2024
“Untuk antisipasi berbagai skenario tersebut (Shalat Ghaib) memang pihak keluarga sudah berkonsultasi dengan beberapa ulama untuk mempersiapkan apa yang seharusnya dilakukan sesuai dengan syariat Islam apapun yang nantinya jadi takdir A Eril,” kata Erwin dalam keterangan resminya.
Pihak keluarga juga berharap setelah pencarian hari ke-6 bisa didapatkan kepastian mengenai kondisi Eril.
“Dari pihak keluarga, Kang Emil, Teh Lia, dan keluarga besar yang ada di sini, kami sudah Ikhlas apapun yang menjadi takdirnya A Eril, mungkin setelah pencarian hari ke 6 kita sudah ketahui, itu hasil konsultasi dengan ulama tadi,” kata Erwin.
Dikatakan oleh Erwin, pihak KBRI di Bern dan otoritas setempat masih terus mengintensifkan pencarian Eril di sepanjang sungai Aare.
Upaya pencarian Eril sendiri melibatkan Tim SAR, unsur Polisi, Polisi Maritim, dan Pemadam Kebakaran sebagai pilot drone.
Di sisi lain, Wakil Gubernur Jawa Barat mengajak masyarakat Jawa Barat untuk mendoakan keselamatan Eril.
“Saya sebagai teman baik, sahabat karib berdoa mudah-mudahan A Eril segera ketemu dalam keadaan selamat dan sehat,” kata Uu Ruzhanul Ulum.
Sebelumnya, Emmeril Khan Mumtadz dinyatakan hilang usai berenang di Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei 2022.
Hingga pencarian hari kelima pada 31 Mei 2022, Putra Sulung Ridwan Kamil belum ditemukan dan pencarian akan dilanjutkan pada Rabu, 1 Mei 2022. [qnt]