Dalam merealisasikannya, penting untuk mengefisiensikan transportasi ke dalam sistem multi-industri, yaitu keberangkatan dan kepulangan armada harus mengangkut muatan, sehingga biaya logistik akan menurun.
“Tidak juga melupakan pendistribusian muatan secara aman dan on-time,” ucap Fiasal.
Baca Juga:
Komitmen Pos Indonesia sebagai Logistic Partners Pemerintah di Ibu Kota Nusantara
Sebelumnya, PT PLN (Persero) akan memanfaatkan penyertaan modal negara (PMN) dari pemerintah sebesar Rp 10 triliun di tahun 2023 untuk membangun infrastruktur listrik di daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T).
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menjelaskan, saat ini rasio elektrifikasi PLN di Indonesia secara umum 97,4.persen.
Dia menekankan, PLN sebagai BUMN tidak hanya memanfaatkan listrik sebagai komoditas, tetapi juga untuk mewujudkan keadilan sosial.
Baca Juga:
Pendaftaran Mudik Asyik Gratis PosIND 2024 Hari Ini Ditutup, Cek Rutenya!
“Semua saudara-saudara kita yang berada di daerah terpencil berhak menikmati energi listrik. Ini harus segera diwujudkan dalam bentuk nyata. Untuk itulah PLN, atas arahan dan dukungan pemerintah, mendapatkan mandat bahwa dalam kondisi apapun kita harus tetap melistriki seluruh Nusantara,” kata Darmawan, Jumat (7/10/2022). [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.