WahanaNews.co | Menparekraf sekaligus Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno, mengatakan siap maju pada Pilpres 2024.
Menanggapi hal tersebut, Ketua DPD Gerindra Sumatera Barat (Sumbar), Andre Rosiade, menegaskan capres partainnya hanyalah Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Baca Juga:
Menparekraf Apresiasi Starlux Airlines Hadirkan Penerbangan Langsung Taipei-Jakarta
"Partai Gerindra melalui Rapimnas tanggal 12 Agustus 2022 yang lalu sudah memutuskan bahwa capres kami adalah Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan kita menyerahkan sepenuhnya kepada beliau untuk mengatur koalisi dan juga menentukan wakil presiden. Jadi calon Gerindra itu hanya satu, Prabowo Subianto tidak ada nama yang lain," kata Andre Rosiade usai acara MKD Award di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Senin (12/12/2022).
Andre mengatakan jika ada partai lain yang mengusung Sandiaga sebagai capres, hal itu bukan urusan Gerindra. Dia menyebut nama capres Gerindra hanya Prabowo Subianto tak ada nama lain.
"(Kalau ada parpol lain yang mengusung Sandiaga) ya itu urusan partai lain. Partai Gerindra urusannya ya satu, capresnya hanya Pak Prabowo Subianto," ujarnya.
Baca Juga:
Sandiaga Perkuat Ekosistem Ekraf di Kabupaten Bangli Melalui Workshop KaTa Kreatif
"Yang jelas capres dari Gerindra hanya satu, namanya Prabowo Subianto tidak ada nama yang lain. Itu sudah diputuskan dalam Rapimnas. Jadi kalau ada yang nanya siapa capres dari Partai Gerindra ya Prabowo Subianto. Tidak ada satu pun nama yang lain. Kader dalam 2 tahun terakhir ini tidak pernah menyebut nama lain selain nama Prabowo Subianto. Dan itu sudah diputuskan dalam Rapimnas tanggal 12 Agustus yang lalu, capres kami hanya satu Prabowo Subianto tidak ada yang lain," sambungnya.
Sandiaga Uno sebelumnya mengaku siap dengan Pilpres 2024.
Sandiaga mengaku siap jika diberikan amanah kembali di Pilpres 2024.