WahanaNews.co | Polri mengungkapkan arus lalu lintas keluar Jakarta ke sejumlah kota di Pulau Jawa meningkat sebesar 17,6 persen sejak Operasi Lilin 2022 dimulai pada Jumat (23/12) lalu.
Asisten Operasi (Asops) Kapolri Irjen Agung Setya mengungkap peningkatan arus kendaraan itu keluar menuju Kota Bandung, Cirebon, Ciawi, hingga Merak.
Baca Juga:
PLN Jamin Ketersediaan Infrastruktur: 38 Titik SPKLU dengan 64 Unit EV Charger untuk Mudik Nataru
"Arus lalu lintas berjalan lancar walau terjadi peningkatan arus keluar Jakarta ke arah Cirebon, Bandung, Ciawi, dan Merak yang meningkat rata-rata selama operasi lilin sebesar 17,6 persen," ujar Agung ketika dikonfirmasi, Senin (26/12).
Ia juga mencatat terdapat peningkatan arus kendaraan yang masuk ke Jakarta sebesar 6,03 persen.
Sementara, sebanyak 459 kecelakaan juga terjadi selama operasi digelar, dan wilayah Jawa Timur menjadi wilayah dengan kecelakaan paling banyak.
Baca Juga:
Direktur Utama PLN Mendorong Transformasi dengan Fasilitas Pendukung Kendaraan Listrik
"Kecelakaan yang terjadi 459, paling banyak terjadi di wilayah Provinsi Jawa Timur dengan 269 kecelakaan," kata dia.
530.285 kendaraan keluar Jakarta
Polri mencatat sebanyak 530.285 unit kendaraan meninggalkan Ibu kota.
Sedangkan, jumlah kendaraan yang memasuki Jakarta menyentuh angka 473.719 melalui empat gerbang tol.
Keempat gerbang tol itu ialah, Gerbang Tol Cikampek Utama, Kalihurip Utama, Cikupa, dan Ciawi.
Di antara keempat gerbang tol itu, kendaraan paling banyak meninggalkan Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama arah Transjawa yakni mencapai 149.453.
"Volume lalu lintas yang keluar Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama arah Transjawa sebanyak 149.453 kendaraan," ujar Juru Bicara Divisi Humas Polri Kombes Ade Yaya.
Selain itu, sebanyak 121.814 kendaraan meninggalkan Jakarta melalui Gerbang Tol Kalihurip Utama arah Bandung, 114.376 melalui Gerbang Tol Cikupa arah Merak, dan 114.642 lewat Gerbang Tol Ciawi arah Puncak.
Sedangkan untuk kendaraan masuk didominasi dari Gerbang Tol Cikupa, yakni mencapai 133.990 kendaraan.
"Sedangkan untuk yang masuk Jakarta melalui gerbang Tol Cikupa sebanyak 133.990 kendaraan," katanya.
Selain itu, sebanyak 115.539 kendaraan memasuki Jakarta melalui Gerbang Tol Kalihurip Utama, 112.163 melalui Gerbang Tol Cikampek Utama, dan 112.027 lewat Gerbang Tol Ciawi.
Sementara itu, jumlah kendaraan roda empat baik itu kendaraan pribadi maupun logistik tercatat mencapai sekitar 3 ribu yang masuk lewat Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali.
Kapolres Jembrana, AKBP I Dewa Gde Juliana mengatakan per hari Minggu (25/12) kemarin sudah sekitar 3 ribu kendaraan roda empat memasuki Pulau Bali yang menggunakan Pelabuhan Gilimanuk.
Sementara, untuk masyarakat yang menggunakan kendaraan roda dua tidak signifikan.
Namun, untuk jumlah orang yang masuk ke Bali tercatat sekitar 27 ribu orang per Minggu (25/12) kemarin.
"Kalau roda dua tidak terlalu banyak. Itu ASDP yang punya (data) lebih detail. Kami hanya (mencatat) global roda empat yang masuk ke Bali. Kalau jumlah orang yang masuk sudah mencapai sekitar 27 ribu yang masuk tapi itu sebanding dengan yang keluar Bali itu 22 ribu orang, itu kemarin," imbuhnya.
Ia juga menyebutkan, bahwa puncak kendaraan roda empat dan orang masuk ke Bali sudah terjadi sejak tanggal 24 dan 25 Desember 2022. [rgo]