WahanaNews.co | Dr. Athanasia Amanda Septevani, Peneliti muda Indonesia dari Badan Riset dan Inovasi Nasional BRIN meraih dua penghargaan di bidang pertanian dari Jepang.
Kedua penghargaan tersebut, di antaranya The 2022 Japan International Award for Young Agricultural Researchers dari Ministry of Agriculture, Forestry and Fisheries (MAFF) Jepang dan Japan International Research Center for Agricultural Sciences (JIRCASS), seperti laporan Antara, Jumat (25/11/2022).
Baca Juga:
Prabowo Tinjau Langsung Panen Padi di Merauke
“Saya bersyukur dapat mengharumkan nama Indonesia dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi pada skala internasional,” kata Athanasia di Tokyo, Jumat.
Peraih gelar doktoral dari University of Queensland Australia itu berharap penghargaan tersebut mampu memberikan manfaat nyata melalui kontribusi pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) bidang pertanian dan kehutanan, khususnya dalam pengelolaan dan teknologi pengolahan limbah.
“Terima kasih atas dukungan Bapak Dubes Heri Akhmadi yang berkesempatan hadir saat pemberian penghargaan,” katanya.
Baca Juga:
Dinas Pertanian Kubu Raya Rencanakan Penanaman Padi 69.462 Ton Tahun 2024
Dalam kesempatan yang sama, Duta Besar Republik Indonesia (Dubes) RI untuk Jepang Heri Akhmadi menyambut gembira prestasi Athanasia tersebut.
“Turut bangga atas prestasi yang diraih Dr. Athanasia Amanda Septevani atas penghargaan yang diraih dan membawa harum bangsa Indonesia. Saya berharap penghargaan ini dapat semakin memperkuat jalinan kerja sama riset yang konkret Indonesia-Jepang agar dapat mengembangkan hasil riset tersebut secara lebih luas,” ujarnya.
Pemberian penghargaan ini bertujuan meningkatkan motivasi di kalangan peneliti muda yang berkontribusi pada penelitian dan pengembangan di bidang pertanian, kehutanan, perikanan dan industri terkait di negara-negara berkembang yang dipromosikan oleh Jepang.