WahanaNews.co | Timnas Indonesia U-17 Mengirimkan pemainnya Arkhan Kaka untuk meramaikan persaingan pencetak gol terbanyak di ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Setelah melewati tiga laga, Arkhan Kaka sudah membukukan enam gol. Rinciannya, Arkhan Kaka mencetak empat gol ke gawang Guam dan dua gol ke gawang Uni Emirat Arab. Di laga lawan Palestina, Arkhan Kaka tidak menambah koleksi golnya.
Baca Juga:
Enam Tim Runner-Up Terbaik Mendapat Tiket ke Babak Final Piala Asia U-17 2023, Berikut Klasemen Sementara
Torehan enam gol Arkhan Kaka membuatnya berada di posisi kedua, sejajar dengan pemain Australia, Nestory Irankunda dan Homare Tokuda dari Jepang.
Arkhan Kaka masih tertinggal satu gol dari pemain China, Wang Yudong. Wang Yudong sudah membukukan tujuh gol sejauh ini. Wang Yudong mencetak hattrick ke gawang Kanboja dan membukukan quattrick ke gawang Kepulauan Mariana Utara.
Di laga terakhir, Australia dan China akan saling berhadapan. Otomatis, Irankunda dan Wang Yudong bakal beradu tajam.
Baca Juga:
Sukses Meraih Juara Turnamen Liga Pelajar, Kepsek SMAN 1 Maumere Bangga
Sementara itu Tokuda yang selalu mencetak gol untuk Jepang di tiga partai awal bakal bertemu Yordania. Jepang sendiri sudah memastikan diri lolos ke Piala Asia.
Sedangkan Arkhan Kaka bakal diandalkan Indonesia dalam duel penting lawan Malaysia. Timnas Indonesia U-17 hanya butuh hasil imbang untuk mengunci posisi juara grup sekaligus tiket lolos ke Piala Asia U-17.
Arkhan Kaka sendiri sudah menegaskan bahwa tujuan utama dirinya saat ini adalah membawa Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Asia. Ia pun mengesampingkan target pribadi seperti jadi pencetak gol terbanyak.
"Target [gol] tidak ada. Yang penting tim menang dan lolos Piala Asia," ucapnya.
Daftar Top Skor Kualifikasi Piala Asia U-17
7 Gol
Wang Yudong
6 Gol
Nestory Irakunda, Arkhan Kaka, Homare Tokuda
5 Gol
Mitchell Glasson, Max Hately [rsy]