WahanaNews.co | Presiden Barcelona, Joan Laporta, berharap cerita bersama Lionel Messi masih berlanjut.
Ini menyiratkan keinginan tim asal Catalan untuk merekrut kembali pemain berjuluk La Pulga.
Baca Juga:
Untuk Pulangkan Messi ke Barcelona, Laporta Akan Lakukan Segala Cara
Messi harus meninggalkan Barcelona di awal musim 2021/2022.
Kepergian itu terkait dengan batas maksimal pengeluaran klub yang diatur oleh LaLiga.
Karena gaji Messi yang tinggi, Barcelona harus rela melepasnya.
Baca Juga:
Menghitung Waktu Kejelasan Nasib Frenkie de Jong di Barca
Mereka tak bisa melakukan perpanjangan kontrak, dan sang pemain hijrah secara gratis ke Paris Saint-Germain.
Bagi Laporta, ini adalah tanggung jawab manajemen untuk membenahi semuanya.
Harapannya, Messi bisa kembali bersama klub dan melanjutkan kisahnya.
"Saya berharap cerita Messi belum berakhir. Saya kira sudah menjadi tanggung jawab kita untuk mencari momen untuk membenahi bagian yang masih terbuka, jadi seperti seharusnya, memiliki akhir yang lebih indah," kata Laporta, dikutip dari ESPN.
Laporta sebagai pribadi dan juga Presiden Barcelona menganggap memiliki banyak utang kepada Messi.
Pemain Timnas Argentina itu banyak menyumbangkan trofi juara.
"Sebagai Presiden Barcelona, saya melakukan apa yang harus saya lakukan. Tapi juga sebagai Presiden Barcelona, dan secara pribadi, saya pikir saya berutang kepadanya," tuturnya.
Tapi tak mudah bagi Barcelona untuk bisa mendatangkang Messi kembali.
Pekerjaan rumah yang mesti diselesaikan adalah melakukan pemangkasan pengeluaran.
Itu artinya mereka harus menjual banyak pemain.
Hal yang masih sulit dilakukan, karena banyak penggawa mereka yang bersikeras untuk bertahan. [gun]