WahanaNews.co | Di bawah arahan pelatih anyar mereka, Xavi Hernandez, Barcelona berhasil meraup poin penuh saat menjamu Espanyol pada lanjutan La Liga Spanyol 2021-2022, Minggu (21/11/2021) dini hari WIB. Blaugrana menang tipis 1-0 berkat gol tunggal Memphis Depay dari titik putih.
Pada laga debutnya, Xavi menurunkan Memphis di depan untuk berduet dengan debutan Ilias Akhomach dan Pablo Gaviria alias Gavi, menyusul krisis penyerang.
Baca Juga:
Alperklinas Indonesia Jadi Pembicara pada Forum Kelistrikan FISUEL Internasional di Barcelona
Nico Gonzalez, Sergio Busquets, dan Frenkie de Jong di lini tengah. Baru memasuki menit keempat, Barcelona mendapat kans bikin gol lewat sepakan voli Memphis yang bisa ditepis Diego Lopez.
Barcelona relatif menguasai pertandingan tapi mereka kesulitan untuk menembus pertahanan ketat Espanyol. Beberapa kali serangan dilakukan, tapi selalu mentah sebelum mencapai gawang Diego Lopez.
Di menit ke-26, Memphis coba menembak tapi bisa diadang bek Espanyol dan bola rebound disikat lagi yang mengarah ke pelukan Lopez. Dua menit kemudian Memphis mendapat kans lagi, tapi bola tembakannya diamankan Lopez.
Baca Juga:
Robert De Zerbi Digadang-gadang jadi Pelatih Barcelona Gantikan Xavi Hernandez
Semenit sebelum turun minum, Espanyol punya kans untuk unggul andaikan Marc-Andre Ter Stegen tak menepis bola sepakan Yangel Herrera. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Satu menit babak kedua berjalan, Depay dijatuhkan di kotak terlarang oleh Cabrera. Wasit pun memberikan hadiah penalti untuk Barcelona. Pemain asal Belanda itu mengeksekusi sendiri tendangan penalti tersebut. Dia menendangnya dengan kencang ke arah kanan gawang yang tidak bisa dihalau oleh Lopez.
Pada menit 61, Depay nyaris menceploskan bola ke gawangnya sendiri usai mengantisipasi umpan silang dari Adria Pedrosa. Beruntung dewi fortuna masih berpihak pada Blaugrana karena bola menyamping tipis di samping gawang.