WAHANANEWS.CO, Jakarta -Sejumlah klub mulai gencar berburu pemain menjelang musim kompetisi 2025/2026.
Salah satu perebutan paling panas terjadi antara dua tim biru dari wilayah barat dan timur Indonesia yakni Persib Bandung dan Arema FC.
Baca Juga:
Trend Negatif! Arema Alami Kekalahan Beruntun
Keduanya dikabarkan tengah membidik sosok yang sama, yaitu Alfeandra Dewangga, bek andalan PSIS Semarang, yang memiliki nilai pasar mencapai Rp5,21 miliar.
Dewangga merupakan pemain kunci di lini pertahanan PSIS dan juga dikenal sebagai bek Timnas Indonesia yang tangguh serta sulit dilewati lawan.
Persib Bandung menjadi klub pertama yang disebut-sebut tertarik merekrut Dewangga.
Baca Juga:
PSIS Semarang Permalukan Rans di Kandangnya Sendiri
Langkah ini dianggap sebagai bagian dari proses regenerasi tim, mengingat beberapa pemain Maung Bandung akan segera habis masa kontraknya.
Isu ketertarikan Persib ini mencuat lewat unggahan akun Instagram sepak bola nasional, @serdadumerahputih_1945, pada Minggu, 31 Maret 2025.
Dalam unggahan itu disebutkan bahwa Persib tak hanya fokus mempertahankan gelar juara, tetapi juga tengah mempersiapkan wajah baru skuad mereka.