WahanaNews.co | China menunjukkan mental juaranya saat berhasil melakukan comeback setelah tertinggal saat berjumpa Korea Selatan di laga final Piala Asia 2022.
Setelah kali terakhir menjuarai Piala Asia Wanita pada 2006, China baru bisa lagi menjadi kampiun pada edisi tahun ini.
Baca Juga:
Perjuangan Timnas Putri Indonesia, Meskipun Kalah Telak Dari Australia 0-18
China bertemu Korea Selatan dalam laga final. Korsel yang mengincar gelar pertama dalam ajang Piala Asia Wanita unggul pada menit ke-27 melalui Choe Yu-Ri.
Keunggulan tim Taegeuk Nangja bertambah menjelang turun minum setelah Ji So Yun membobol gawang China dari titik putih.
Tertinggal 0-2, China mencoba menyerang sejak babak kedua dimulai. Skuad berjuluk Mawar Baja itu kemudian memangkas jarak lewat penalti Tang Jiali pada menit ke-68.
Baca Juga:
Timnas Putri Indonesia Dibantai Australia 18 Gol Tanpa Ampun
Empat menit berselang China mencetak gol kedua sekaligus menyamakan kedudukan setelah eksekusi Zhan Linyan membuat bola bersarang di gawang Korsel.
Ketika injury time babak kedua menyisakan dua menit lagi Xiao Yuyi menuntaskan peluang dari sebuah umpan terobosan. China berbalik memimpin 3-2.
Skor bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Setelah 16 tahun gagal angkat piala, China baru kembali bisa bangkit unjuk gigi sebagai negara kolektor gelar Piala Asia Wanita terbanyak.
Kini China sudah mengumpulkan 9 trofi Piala Asia Wanita.
Jumlah tersebut jauh mengungguli Korea Utara dan Taiwan yang tercatat sebagai kolektor gelar terbanyak kedua dengan tiga trofi Piala Asia Wanita. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.