WahanaNews.co | Egy Maulana Vikri kembali bermain sebagai starter bersama tim barunya FK Senica di Liga Slovakia.
Namun, gelandang kebanggaan tanah air ini gagal membawa FK Senica memenangi pertandingan melawan tim yang diperkuat mantan Bek Liverpool, Martin Skrtel.
Baca Juga:
Liga Slovakia: Witan Bawa Trencin Menang, Egy Selamatkan Vion dari Kekalahan
FK Senica takluk 1-2 dari tuan rumah Spartak Trnava pada pekan ke-13 Slovak Super Liga atau kasta teratas Liga Slovakia di Venue City Arena, Trnava, Jumat (29/10/2021).
Debut Starter Egy Maulana Vikri di Liga Slovakia Berakhir Pahit, FK Senica Kalah 0-2 dan Tak Pernah Menang dalam 4 Laga.
Dalam pertandingan itu, Spartak Trnava berhasil mencetak dua gol lebih dulu melalui Saymon Cabral pada menit ke-23 dan Kiriakos Savvidis menit ke-36. FK Senica hanya mampu memperkecil kedudukan lewat Milan Jurdik tujuh menit sebelum bubaran.
Baca Juga:
Liga Slovakia: Witan Menang, Egy Terhindar dari Kekalahan
Untuk pertama kalinya di musim ini, Egy Maulana Vikri bermain selama 90 menit. Personel Timnas Indonesia itu juga berkesempatan berhadapan dengan Martin Skrtel, mantan bek Liverpool yang membela Spartak Trnava.
Sama seperti Egy Maulana Vikri, Skrtel juga bermain penuh. Pemain berusia 36 tahun itu tampil tangguh di jantung pertahanan untuk menghalau FK Senica mengejar keunggulan timnya.
FK Senica Kalah Lagi