WahanaNews.co | Societa Sportiva Calcio (S.S.C) Napoli menasbihkan diri sebagai klub terganas setelah mengalahkan Eintracht Frankfurt dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions UEFA 2022-2023.
Itu dibuktikan Il Partenopei, julukan Napoli, saat melakoni laga tandang ke markas Die Adler, julukan Eintracht Frankfurt, di Stadion Deutsche Bank Park, Rabu (22/2/2023) dini hari.
Baca Juga:
Liga Champions: Militansi Frankfurt Sukses Mandulkan Spurs
I Ciucciarelli (Si Keledai Kecil) masih julukan Napoli membantai 2-0 Eintracht Frankfurt. Dua gol Napoli datang dari aksi Victor Osimhen (40') dan Giovanni Di Lorenzo (65').
Kemenangan ini bakal jadi modal berharga Napoli untuk menyambut kunjungan Eintracht ke Italia dalam duel leg kedua, dua pekan mendatang. Tentu Eintracht harus datang dengan persiapan yang lebih matang.
Dilansir dari laman resmi UEFA, Napoli mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 67 persen.
Baca Juga:
Liga Champions: Ajax dan Sporting CP Menang Besar
Selain itu, pasukan arahan Luciano Spalletti juga mampu menciptakan 17 tembakan dengan 10 diantaranya mengarah tepat ke gawang SGE, masih julukan klub duta Bundesliga Jerman.
Usai pertandingan, para pemain Eintracht Frankfurt kompak menyatakan, Napoli kuat betul!
Seperti yang disampaikan bek Eintracht Frankfurt, Philipp Max mengaku Napoli betul-betul tim yang perkasa.