"Kalian masuk Liga 2, saya gabungkan sama PSMS dan PSDS Deli Serdang. Bersatu kalian, berlatih bersama kalian," jelas mantan Pangkostrad itu.
Gubernur Edy juga berpesan kepada manajemen Karo United untuk mempersiapkan tim dengan formasi baru untuk berlaga di Liga 2 Nasional.
Baca Juga:
Liga 2: Gol Bunuh Diri Karo United Bawa PSMS ke Puncak Klasemen
Ia mengatakan, pelatih sudah saatnya melirik pemain-pemain terbaik untuk memperkuat tim asal Kabupaten Karo itu.
"Begitu kau masuk Liga 2, sudah ada bandrolnya. Paling mahal Liga 2 Rp 50 juta per bulan, dan paling murah Rp 10 juta per bulan. Berkeraslah kalian berlatih," sebut mantan Pangdam I Bukit Barisan itu.
Gubernur Edy berencana akan memanggil manajemen PSMS Medan, PSDS Deli Serdang, dan Karo United untuk membahas bersama persiapan latihan hingga pertandingan di Liga 2 Nasional.
Baca Juga:
Liga 2 2022-2023: Karo United Jempoli Format Tiga Wilayah
"Kalian masuk Liga 2, saya gabungkan sama PSMS dan PSDS Deli Serdang. Bersatu kalian, berlatih bersama kalian," kata Gubernur Edy.
Gubernur Edy menambahkan, dirinya akan terus memantau perkembangan persiapan Karo United menjelang Liga 2 Nasional.
Ia berkeinginan Karo United terus berprestasi sampai tembus dan menjadi klub promosi di Liga 1 Nasional.