"Mari doakan selalu perjuangan Skuad Garuda Muda untuk meraih prestasi. Sampai di titik ini adalah prestasi yang membanggakan," ujarnya.
Gunawan melanjutkan pihaknya bersama Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan MNC Group selaku pemilik hak eksklusif lisensi media rights dan official broadcaster memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Indonesia yang selalu memberikan dukungan penuh terhadap Garuda Muda.
Baca Juga:
Menpora Dito Ariotedjo Terima Penghargaan sebagai Senior Himpunan Mahasiswa Islam
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir juga mengapresiasi dukungan luar biasa dari masyarakat Indonesia dengan menggelar acara nobar Timnas Indonesia U-23 melawan Korea Selatan U-23 pada perempat final.
Melalui akun instagram pribadi, Erick mengunggah sebuah video berisi euforia masyarakat di berbagai daerah Indonesia seperti Batang, Purwokerto, Cibitung, Bandar Lampung, Ambon, Banjarmasin, Pontianak, Kepulauan Riau, Pemalang, Cilegon, Medan, Semarang, Malang, dan Manokwari saat Garuda Muda membungkam Korea Selatan U-23.
Ia mengaku merinding melihat dukungan suporter Timnas Indonesia U-23 dari ujung barat hingga ujung timur Indonesia karena sangat kompak demi Merah-Putih.
Baca Juga:
Menpora Dito Tegaskan Kesiapan Indonesia Jadi Pemimpin Global Diplomasi Olahraga
Erick kemudian berharap dukungan masyarakat lebih masif lagi saat Timnas Indonesia U-23 menghadapi Uzbekistan U-23.
[Redaktur: Zahara Sitio]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.