WahanaNews.co, Jakarta - Komisi X DPR RI akan merapatkan berkas naturalisasi Maarten Paes, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen yang akan dihadiri oleh Menpora Dito Ariotedjo pada Kamis (7/3/2024) besok.
Hal tersebut disampaikan langsung di akun Instagram @futboll.indonesiaa. Namun demikian, Maarten Paes, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen belum dikonfirmasi apakah akan hadir atau tidak secara online.
Baca Juga:
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi Menjadi Warga Negara Indonesia
“Barusan admin dapat Info! Rapat Kerja Komisi X membahas permohonan pertimbangan kewarganegaraan 3 Pemain keturunan akan dilaksanakan pada Hari Kamis Tanggal 7 Maret 2024 Pukul 10.00 WIB. LIVE DI YOUTUBE KOMISI X,” tulis akun @futboll.indonesiaa.
Sebelumnya, Jordi Amat, Sandy Walsh hadir secara online saat sedang dirapatkan di Komisi X DPR RI. Namun, Jay Idzes dan Nathan Tjoe yang terakhir kali dirapatkan Komisi X DPR RI pada awal Desember 2023 tidak hadir meskipun secara online.
Harapannya di hari yang sama atau pada siang harinya, juga dibahas berkas naturalisasi Maarten Paes, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen oleh Komisi III DPR RI. Setelah urusan dengan DPR kelar, langkah selanjutnya adalah menunggu Keputusan Presiden (Keppres).
Baca Juga:
2 Pemain Timnas Indonesia Masuk Daftar 5 Termahal di Asia Tenggara, Thom Haye di Urutan Pertama
Kelar Keppres, Maarten Paes, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen akan menjalani pengambilan sumpah Warga Negara Indonesia (WNI). Setelah itu, mereka akan menjalani perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI.
Sekarang harapannya proses naturalisasi berjalan secepat mungkin. Meski peluangnya kecil, besar harapannya Maarten Paes, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen bisa turun di laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024.
Kehadiran mereka dibutuhkan Timnas Indonesia demi meraup poin sempurna dalam dua laga kontra Vietnam. Sebab, jika menang kandang dan tandang atas Vietnam, Timnas Indonesia hampir pasti lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, sekaligus mengunci tempat di putaran final Piala Asia 2027.
[Redaktur: Sandy]