WAHANANEWS.CO, Jakarta - Kabar mengejutkan datang dari salah satu klub Liga Malaysia, Kuala Lumpur City FC
Klub yang berbasis di distrik Kuala Lumpur ini dilaporkan sedang membidik salah satu pemain timnas Indonesia untuk direkrut.
Baca Juga:
Cedera Empat Pemain Ancam Kekuatan Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Informasi ini pertama kali diberitakan oleh media Malaysia, Harian Metro.
“Tim KL City tengah menyusun rencana solid untuk musim baru. Saya dengar mereka sedang gencar mengupayakan mendatangkan pemain keturunan di Timnas Indonesia. Yang pasti pemain itu bukan pemain murahan, tapi punya kualitas dan bisa membantu KL City,” tulis Harian Metro (harianmetro.my).
Dari pernyataan tersebut, besar kemungkinan Kuala Lumpur City FC tengah mengincar beberapa pemain diaspora atau keturunan Indonesia.
Baca Juga:
Bacalon Bupati Toba Efendi Napitupulu Dapat Dukungan Penuh dari Keturunan Raja Sonak Malela
Sejumlah pemain keturunan memang akan mengakhiri masa kontraknya pada akhir musim 2024/2025, sehingga membuka peluang bagi klub Malaysia tersebut untuk merekrut mereka.
Kesempatan ini tentu menarik bagi para pemain diaspora yang ingin mendapatkan menit bermain reguler.
Dilansir dari laman Suara, berikut tiga nama pemain keturunan Indonesia yang berpotensi bergabung dengan Kuala Lumpur City FC musim depan:
1. Jordi Amat
Nama pertama yang dikaitkan adalah Jordi Amat, kontrak bek keturunan Spanyol ini bersama Johor Darul Ta'zim akan berakhir pada Juni 2025.
Hal ini membuat peluang Kuala Lumpur City FC untuk memboyongnya semakin terbuka.
Amat bukan sosok baru di Liga Malaysia. Sejak bergabung dengan Johor Darul Ta’zim pada 2022, pemain berusia 33 tahun itu telah mempersembahkan berbagai gelar, termasuk Liga Malaysia dan Piala Malaysia.
Meski usianya tak lagi muda, pengalamannya lebih dari satu dekade di Eropa dinilai dapat menjadi aset berharga, terutama untuk membimbing para pemain muda.
2. Nathan Tjoe-A-On
Nathan Tjoe-A-On juga disebut-sebut masuk dalam radar Kuala Lumpur City FC.
Bek berdarah Belanda-Suriname-Indonesia ini jarang mendapatkan menit bermain di klubnya, Swansea City FC, yang berlaga di Liga Inggris.
Situasi minimnya jam terbang membuat Nathan menjadi perhatian, terlebih pelatih timnas Indonesia saat ini, Patrick Kluivert, sangat menekankan pentingnya pengalaman bermain reguler bagi pemain timnas.
Meski kontraknya bersama Swansea masih berlaku hingga Juni 2026, ketertarikan Kuala Lumpur City FC membuka peluang negosiasi.
3. Rafael Struick
Nama lain yang kemungkinan besar masuk daftar bidikan adalah Rafael Struick.
Penyerang berusia 21 tahun ini mengalami keterbatasan menit bermain di Brisbane Roar FC sepanjang musim 2024/2025, hanya tampil dalam 10 pertandingan dan mencetak satu gol.
Dengan kontrak yang akan berakhir pada Juni 2025, Struick berpeluang besar untuk pindah ke Kuala Lumpur City FC.
Tawaran bermain secara reguler bisa menjadi faktor penting dalam keputusannya bergabung dengan klub yang berkompetisi di kasta tertinggi sepak bola Malaysia tersebut.
[Redaktur: Ajat Sudrajat]