Melawan Atletico, Barcelona telah dipastikan membawa rekrutan anyarnya, yakni Pierre-Emerick Aubameyang dan Adama Traore. Xavi juga telah mengindikasikan bahwa Aubameyang dan Adama memiliki kans untuk tampil.
Namun, kedua pemain itu tampaknya lebih berpotensi turun dari bangku cadangan karena baru bergabung. Beralih ke Atletico Madrid, Diego Simeone diprediksi tetap memakai formasi andalan 4-4-2.
Baca Juga:
Barca Mengalah, Atletico Madrid Bisa Tebus Griezmann dengan Murah Meriah
Geoffrey Kondogbia, Antoine Griezmann dan Marcos Llorente diperkirakan akan melewatkan pertandingan karena cedera. Absennya Llorente dapat membuat rekrutan anyar, Daniel Wass, melakukan debutnya sebagai bek kanan.
Sementara, Stefan Savic diperkirakan akan tampil bersama Jose Gimenez di tengah pertahanan. Simeone masih banyak pilihan di lini tengah. Yannick Carrasco, Rodrigo De Paul, Koke, dan Thomas Lemar bisa dimainkan.
Di lini depan, Luis Suarez berpotensi diduetkan dengan Angel Correa yang moncer saat Los Rojiblancos menang dramatis 3-2 atas Valencia.
Baca Juga:
Hasil Lengkap dan Jadwal Liga Champions
BARCELONA (4-3-3): 1-Ter Stegen; 8-Alves, 4-Araujo, 3-Pique, 18-Alba; 21-F. de Jong, 5-Busquets, 16-Pedri; 19-Torres, 17-L. de Jong, 30-Gavi Pelatih: Xavi Hernandez (SPA) ATLETICO (4-4-2): 13-Oblak; 17-Wass, 2-Gimenez, 15-Savic, 22-Hermoso; 21-Carrasco, 5-De Paul, 6-Koke, 11-Lemar; 9-Suarez, 10-Correa Pelatih: Diego Simeone (ARG). [bay]