Kehadiran Pemain Muda
Dari 20 pemain yang masuk dalam skuad Garuda, empat di antaranya merupakan pemain muda, yakni tunggal putri, Putri Kusuma Wardani (19) dan Ester Nurumi Tri Wardoyo (16), serta ganda campuran, Rinov Rivaldy (21) dan Pitha Haningtyas Mentari (22).
Baca Juga:
China Boyong Piala Sudirman untuk ke-12 Kalinya
Rionny mengatakan, pemilihan empat pebulutangkis muda di kejuaraan Piala Sudirman 2021 itu didasarkan pada hasil evaluasi setelah melihat kualitas permainan mereka selama latihan hingga simulasi pertandingan.
Putri KW dan Rinov/Pitha sudah membuktikan diri dengan menjuarai Spain Masters pada Mei lalu.
Secara teknis dan kemampuan, PBSI menilai mereka sudah bermain bagus dan siap untuk turun di ajang beregu.
Baca Juga:
Indonesia vs Malaysia Bentrok 2 Kali di Piala Sudirman, Begini Hasilnya
Sementara Ester diturunkan karena punya tipikal bermain menyerang, yang diharapkan bisa menjadi kejutan karena permainannya belum banyak diketahui lawan.
"Saya tekankan mereka yang muda ini sudah latihan dengan baik, setiap hari ada evaluasi. Penilaiannya juga dari kedisiplinan, teknik permainan dan karakter. Kami pilih yang terbaik, itu jadi dasar pemilihan mereka berempat," jelas Rionny.
Tunggal putri ingin hasil terbaik di Sudirman, meski diisi atlet muda.