WAHANANEWS.CO, Jakarta - Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) Taufik Hidayat menghadiri peresmian perkantoran baru Pelatnas Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) yang dilengkapi dengan fasilitas gym dan gudang.
Peresmian ini menjadi bagian dari upaya peningkatan kualitas pembinaan atlet nasional.
Baca Juga:
Raih Emas SEA Games 2025, Robby Antasyafi Prioritaskan Bonus untuk Keluarga dan Masa Depan
Peresmian gedung dan fasilitas penunjang tersebut secara resmi dilakukan oleh Ketua Umum PP PBSI, Fadil Imran, bertempat di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, pada Rabu (14/1/2026).
Prosesi peresmian ditandai dengan pemotongan tumpeng serta pengguntingan pita sebagai simbol dimulainya pemanfaatan fasilitas baru tersebut.
“Dengan fasilitas olahraga dan lingkungan kerja yang tertata, kami memastikan pembinaan bisa berjalan dengan baik, baik di dalam maupun di luar lapangan,” ujar Fadil.
Baca Juga:
PSSI Resmi Tunjuk John Herdman sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
Ia menjelaskan, hadirnya fasilitas baru ini merupakan wujud keseriusan PBSI dalam membangun sistem pembinaan atlet yang profesional dan berkelanjutan.
Menurutnya, pengembangan yang dilakukan tidak hanya berfokus pada penambahan sarana fisik, tetapi juga menyentuh aspek pembenahan tata kelola organisasi secara menyeluruh.
Fadil menambahkan, bahwa sarana tersebut memang tidak secara langsung memenangkan pertandingan, namun menjadi bagian penting dalam upaya meraih prestasi.