Uniknya,
ketiga gol yang tercipta pada laga Derby Jawa Timur kali ini berasal dari titik putih
alias penalti.
Dua gol
penalti Bajul Ijo diborong oleh
Samsul Arif, masing-masing pada menit ke-67 dan 71'.
Baca Juga:
Menpora Dito dan InJourney Bahas Kolaborasi Penyelenggaraan Event Olahraga
Adapun
satu gol Macan Putih berasal dari
sepakan 12 pas Andri Ibo pada menit ke-63.
Pertandingan
Persebaya vs Persik juga diwarnai dengan kartu merah yang membuat pemain
Persebaya, Rizki Ridho, terusir dari lapangan.
Rizki
Ridho harus meninggalkan pertandingan pada menit ke-36 seusai mendapatkan kartu
kuning kedua karena melanggar pemain Persik Kediri, Faris Aditama.
Baca Juga:
The Jakmania Pawai dan Berkerumun, Kemenkes: Harus Segera Dites!
Meski
kalah jumlah pemain dan sempat tertinggal 0-1, Persebaya akhirnya tetap mampu
menuntaskan pertandingan kontra Persik dengan kemenangan.
Tiga
poin yang diraih dari pertandingan ini membantu Persebaya merebut peringkat
kedua di klasemen Grup C.
Sementara
itu, peringkat ketiga klasemen Grup C ditempati oleh Persela Lamongan yang
belum melakoni laga pertamanya di Piala Menpora 2021.