Nuzul Ramzidan yang tahun lalu meraih gelar posisi ketiga terbaik pada ajang National Motocross Championship 2022 di kelas MX2, akan kembali bersaing di ajang yang sama di musim ini.
Marketing Director AHM Thomas Wijaya mengatakan komitmen perusahaan dalam melakukan penjenjangan pembinaan balap semakin kuat. Melalui konsistensi dan strategi pembinaan yang tepat, perusahaan optimis akan dapat terus mengantarkan pebalap-pebalap muda Tanah Air menjadi kebanggaan bangsa, seperti saat ini pebalap binaan AHM yang kini bertanding hingga GP Moto3, Mario Suryo Aji.
Baca Juga:
PT. Daya Adicipta Wisesa Bersama Kembali dengan Program THR Ramadhan
“Kami akan terus mendampingi talenta-talenta balap Tanah Air dalam mengharumkan bangsa di ranah balap dunia. Semoga hal ini pun dapat menginspirasi generasi muda lainnya dalam berjuang menggapai mimpi,” ujar Thomas.
Pembinaan Balap Usia Dini
Dalam mencetak pebalap-pebalap Tanah Air yang tangguh, AHM membina pebalap usia belia yang dijalankan sejak tahun 2010 melalui Astra Honda Racing School (AHRS). Tahapan pembinaan dimulai sejak usia dini di bawah 14 tahun dengan melatih pebalap muda bertalenta melalui pembinaan berjenjang dan terstruktur. Para pebalap belia berlatih menggunakan motor balap Honda NSF100, motor ini sesuai untuk berlatih bagi pemula. Selain praktik, mereka juga dibekali pembelajaran materi baik teknis maupun non teknis terkait balap.
Baca Juga:
Penjualan Sepeda Motor Sepanjang 2023 Tembus 6.236.992 Unit
Pebalap berbakat dari berbagai daerah juga diwadahi melalui gelaran balap bertajuk Honda Dream Cup (HDC). Dimulai pada kuartal kedua tahun ini, HDC akan digelar di beberapa kota. Berbagai dukungan untuk tim balap juga akan diberikan terutama pada tim yang terjun pada di berbagai ajang Kejuaraan Nasional balap. [sdy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.