Prediksi Swiss Open 2022
Baca Juga:
Swiss Open 2022: Fajar/Rian Juara Usai Tekuk Ganda Malaysia
Para pebulutangkis Indonesia sudah harus terlibat pertandingan seru sejak laga pembuka turnamen Swiss Open 2022.
Tidak hanya wakil Indonesia di sektor ganda putra yang akan terlibat pertandingan sengit dengan pemain-pemain unggulan top dunia sejak awal kejuaraan Swiss Open 2022.
Selain pasangan ganda putra juara All England 2022, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, yang dijadwalkan bertarung lawan unggulan ketiga dunia asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, aksi wakil tunggal putra juga layak ditunggu dan disaksikan.
Baca Juga:
Puasa Gelar Individu 2 Tahun, Jojo Akhirnya Juara Lagi
Indonesia mengirinkan tiga pemain tunggal putra terbaiknya di turnamen Swiss Open 2022.
Ketiga tunggal putra Indoneia itu yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shiren Hiren Rhustavio.
Dari tiga pebulutangkis tersebut, yang dikutip dari tournamentsoftware.com, Anthony Sinisuka Ginting harus sudah terlibat pertandingan All Indonesian pada pertandingan pembuka Swiss Open 2022.