YouTuber Korea BullsLab melakukan beberapa pengujian dengan kamera Forward-Looking InfraRed (FLIR) atau kamera pencitraan termal. Kamera ini memberikan representasi visual dari suhu yang terdeteksi, dengan beberapa model untuk menampilkan suhu aktual yang diukur.
Dalam pengujian tersebut, ia memperlihatkan suhu iPhone 15 telah mencapai 46.7 derajat Celcius, meskipun ia mengakui bahwa suhu tersebut didapat setelah menggunakannya untuk aktivitas permainan dan lainnya. Namun, banyak pengguna yang mengalami masalah saat menggunakan iPhone 15, walaupun tidak digunakan untuk aktivitas berat.
Baca Juga:
iPhone 15 Pro Max Dibanjiri Keluhan Konsumen, Ini Alasannya
“Selama sesi penggunaan yang lama, sering kali (kita) beralih antara aplikasi obrolan dan menonton reels di Instagram. (Namun) ponsel menjadi panas di bagian sisi kanan, di bagian bawah area kamera. Ini tanpa bermain game, tanpa dicolokkan untuk mengisi daya, dan disambungkan ke Wi-Fi. Jadi, panasnya tidak bisa dijelaskan,” kata Aamir Siddiqui dari Android Authority, salah satu penggiat di bidang tekno.
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.